Ketum KBA SMP Negeri 5 Makassar Lantik Pengurus KBA Smeplim 87

146
Dengarkan Versi Suara
(Foto/Ist)

 

RAIJurnal.com, MAKASSAR – Ketua Umum KBA SMP Negeri 5 Makassar, Chaerul Amir melantik dan mengukuhkan pengurus KBA Smeplim 87 periode 2022 – 2026 di Restauran Istana Laut, Makassar, Sabtu (26/3/2022).

Dalam sambutannya, Chaerul menaruh harapan besar kepada pengurus terpilih di bawah kepemimpinan Agung Wahyudi selaku Ketua Angkatan 87, Yusran Yahya Ketua Harian 87 dan Muh Ridwan selaku sekretaris.

“Ini adalah komposisi yang ideal untuk membangun sinergi demi membesarkan Smeplim 87. Tidak ada momen atau kegiatan yang diselenggarakan oleh KBA yang terlewatkan oleh mereka. Mereka solid dan kompak sebagai organisasi alumni,” ujarnya.

Sementara Ketua Angkatan 87, Agung Wahyudi dalam sambutannya menyampaikan bahwa tidak ada ide besar tanpa support dan dukungan dari sesama alumni 87.

(Foto/Ist)

 

“Ayo bergandengan tanpa menggiring, saling merangkul bukan memusuhi.
Alumni Smeplim 87 sangat dinamis,” ujarnya.

Sementara itu Yusran Yahya, disela-sela kegiatan mengatakan bahwa ada banyak pemikiran yang semuanya menuju pada satu tujuan yakni demi kemajuan alumni 87.

“Perbedaan itu sesuatu yang lazim terjadi, namun semangat yang sama dan kecintaan yang sama telah mengikis perbedaan menjadi satu tujuan mulia bahwa persaudaraan adalah segalanya,” kata dia.(*)